Selasa, 22 September 2020

PembaTIK Level 4 2020, Tantangan Kompetensi Luar Biasa!

 

Sekali lagi...hadza min fadli Rabbi ( Sungguh ini adalah karunia Tuhanku).Berkumpul dan berkolaborasi dengan orang orang dengan aura positif serta semangat yang tinggi untuk berbagi, adalah karunia yang luar biasa.PembaTIK  (Pembelajaran berbaisis TIK) yang merupakan giat yang setiap tahunnya di adakan oleh Pusdatin Kemdikbud sejak 2017 sudah melahirkan 3 orang Duta Rumah belajar 2017, 2018, 2019.

Duta Rumah Belajar merupakan perpanjangan tangan Pusdatin Kemdikbud agar dapat menyebarkan praktik baik pembelajaran berbasis TIK khusunya memperkenalkan portal Rumah Belajar.Berselempang duta tidaklah semudah apa yang kita lihat. Sahabat harus menaklukkan 4 Level pada program PembaTIK ini.

Level Literasi : Level dimana peserta pembaTIK mengasah kompetensimelalui literasi baca melalui modul materi yang diberikan melalui LMS Pustekkom.

Level Implementasi : Level ini , mengajak perserta mengasah kemampuan untuk bisa membuat dan melakukan hal yang sudah dipelajari dalam modul

Level Kreasi : Peserta pembaTIK harus mampu mengkreasikan ilmu yang didapat dalam wujud karya berupa Vidio pembelajaran dan praktik praktik baik pembelajaran TIK lainnya.

Level Berbagi : Pada level ini, inilah hakikat pembaTIK sebenarnya bagaimana ilmu yang kita peroleh dapat bermanfaat bagi orang lain dengan berbagi

Setiap level dilalui secara daring dan menggunakan sistem gugur pada setiap levelnya, hingga di level berbagi tersaring menjadi 30 besar dari setiap propinsi. Dan mereka yang berada di 30 besar ini akan kembali disaring menjadi 5 besar kemudian di seleksi menjadi duta rumah belajar.

PembaTIK Level 4 2020, Tantangan Kompetensi Luar Biasa!

Bagaimana tidak, dalam pembaTIK kali ini memberikan ruang bagi para pembaTIK dapat menuangkan ide gagagsan, dan kreatifitasnya membuat vlog dan vidio pembelajran.Tidak hanya itu, dalam level 4 kali ini peserta pembaTIK juga dituntut memiliki kreatifitas dalam menulis. Hal ini di tunjukkan dengan adanya penugasan menuliskan praktik baik di blog peserta pembaTIK.

Setiap peserta PembaTIK tahu 2020 akan melalui pengalaman belajar yang menyenangkan, menantang dan luar biasa. Saya yakin banyak teman-teman sahabat Rumah Belajar akan belajar hal –hal baru dan keluar dari zona nyaman selama ini, termasuk saya.

Jika dilihat pada tahap Pra pembelajaran saja, peserta PembaTIK sudah diminta membuat vidio atau bentuk multimedia atau bentuk infografis untuk menyampaikan Biodatanya.Dan juga Essay motifasi menjadi Duta Rumah belajar ini benar benar mengajak kita untuk mengasah kemampuan menulis lebih baik lagi.

Pada tahap Pembelajaran level 4 2020, lebih keren lagi sahabat sedikit berbeda dengan PembaTIK 2019,Strategi pembekalan berbentuk layanan konsultasi dan pembimbingan terkait materi dan kendala yang dihadapi peserta, dikenal dengan istilah Coaching,Coaching ini akan membantu setiap peserta untuk dapat mengeluarkan potensi terbaiknya agar dapat mencapai tujuan akhir yang maksimal menjadi duta rumah belajar 2020. Level 4 2020 mengasah  kompetensi luar biasa bagi peserta ada tugas ngeVlog, Ngeblog dan tatap muka sosialisasi  yang tentunya semua mengajak kita untuk siap berbagi hal hal yang baik, terutama dalam praktik baik pemanfaatan rumah belajar dan pembelajaran berbasis TIK  lainnya.

Jika tahapan pra pembelajaran dan pembelajaran tahap 4 dapat dilalui dengan baik, Pasca pembelajaran akan dipilih 5 besar dari tiap propinsi untuk menjadi Calon Duta rumah belajar 2020, yang akan mengikuti kegiatan penjurian dengan melakukan presentasi dihadapan Tim juri. Tim juri pun datang dari berbagai pihak Pusdatin, Pakar, DRB dan kali ini juga melibatkan Juri dari Dirjen GTK semua ini agar dapat bersinergi dengan program Guru penggerak.


Menjadi duta Rumah Belajar 2020 benar benar kan membawa kita menjadi bagian dari transformasi pendidikan yang akan menghantarkan bangsa besar Bernama Indonesia ini menjadi bangsa Yang maju, bermartabat dan bertakwa. Sebuah momentum yang tak akan pernah kita lupakan.

 Tertarik menjadi PembaTIK ???

Cek info menarik dan berbagai pelatihan lainnya di halaman ini

https://simpatik.belajar.kemdikbud.go.id

Berselancar bebas dirumah belajar secara gratis dapat diakses di Link berikut :

https://belajar.kemdikbud.go.id/

Bersemangatlah sahabat, bergeraklah...dengan bergerak akan mengahantarkan Kita pada Tujuan

Salam hangat Dariku,

Sahabat Rumah Belajar NTT 2019 – 2020

Merdeka Belajarnya,

Rumah Belajar Portalnya,

Maju Indonesia

 

 

 

6 komentar:

  1. Salam Rumah Belajar, luar biasa ilmunya, besar manfaatnya😇

    BalasHapus
  2. Mantap ibu.... Semangat selalu dalam berinovasi.

    BalasHapus
  3. Thanks pa nofendra..sukses selalu

    BalasHapus
  4. permainan poker yang gampang menangnya hanya di IONQQ
    ayo segera di coba permainan kami :D
    WA: +855 1537 3217

    BalasHapus

POSTINGAN LAINNYA